Comments Off on EVOS Rekt Ungkap Alasan Tidak Jadi Hyper Lagi
Kapten EVOS Legends, Rekt baru-baru ini mengungkapkan alasan kenapa dirinya tidak menjadi hyper atau core lagi di beberapa Season belakangan.
EVOS Rekt adalah seorang pemain berposisi roamer andalan milik EVOS Legends. Ia bahkan juga disebut-sebut sebagai salah satu roamer terbaik di Mobile Legends.
Padahal dulunya Rekt sendiri bukanlah seorang roamer. Dulu ia sempat berposisi sebagai seorang core dan dijuluki dengan sebutan si petani karena gaya farming miliknya yang super cepat.
Apa sebenarnya penyebab Rekt tak menjadi hyper lagi? Apakah kemampuannya dinilai sudah tidak pantas? Atau memang ia sudah tidak mau?
Alasan Sebenarnya EVOS Rekt Tak Menjadi Hyper Lagi
Baru-baru ini Rekt mengatakan secara langsung melalui live streamingnya tentang apa sebenarnya alasan ia tak menjadi hyper lagi seperti dulu saat ia masih dijuluki “si petani”.
Alasannya adalah semangatnya yang sudah berbeda dengan pemain lainnya. Perbedaan ini juga disebabkan oleh umur, pemain hyper sekarang didominasi oleh pemain berumur 20 tahun kebawah.
Cukup jauh berbeda dari dirinya yang sekarang diakuinya sudah berumur 25 tahun. Semangatnya sudah berbeda dan baginya ia sudah tak cocok menjadi hyper lagi.
“Beda semangat, liat hyper-hyper sekarang yang masih muda semua cuk 17-20 tahun, Sanz masih dibawah 20, Ferxiic 17, Alberttt 17, Variety 17, Alter Ego Celiboy, dibawah 20 semua hyper-hyper, gua 25 main hyper, imam 17 hyper GPX,” ungkap Rekt.