Alter Ego Dione Berhasil Menjadi Juara PMNC Ladies 2021

Akhirnya setelah usai bertarung dengan sengit sejak hari pertama, Alter Ego Dione berhasil meraih gelar juara PMNC Ladies 2021.

Mendapatkan perlawanan yang sangat ketat dari para kompetitornya Alter Ego Dione tetap tidak gentar untuk terus tampil konsisten.

Hasilnya mereka dapat keluar sebagai juara pada ajang nasional turnamen ladies yang bergengsi ini.

Hasil PMNC Ladies 2021

Pada hari pertama tepatnya ronde pertama, sebenarnya Alter Ego Dione meskipun tidak mendapatkan WWCD namun tetap menjadi tim dengan perolehan poin terbanyak yaitu 25 poin. Di lain sisi BOOM Artemis justru yang mendapatkan WWCD hanya mendapat 21 poin.

Tim ladies Ice Team akhirnya mampu mengamankan WWCD pada ronde kedua dengan total 22 poin yang sangat baik untuk ronde awal.

Tidak mau kalah Belletron Ace juga berhasil meraih WWCD pada ronde ketiga dengan total 27 poin. Dengan perolehan ini maka semakin memperbesar kesempatan mereka untuk mengejar pemuncak klasemen.

ONIC Esports tidak hanya tinggal diam melihat ketertinggalan mereka. Hasilnya WWCD berhasil diperoleh pada ronde keempat dengan total  21 poin.

BACA JUGA: EVOS KF Berhasil Clutch Melawan Dewa United, Ryzen Kasih Pujian

Belletron Ace Semakin Mendekati Puncak Klasemen

Memasuki ronde kelima Belletron Ace lagi-lagi mampu mencatatkan WWCD kedua pada ajang ini. Total 26 poin berhasil dikantongi untuk semakin mengejar posisi Alter Ego Dione.

Ronde keenam tidak mudah bagi setiap tim, hanya saja FGID Amour dapat mengamankan WWCD dengan total 23 poin pada laga ini.

Oneuno Navin akhirnya mendapatkan WWCD total 25 poin pada ronde ketujuh. Perolehan poin ini tentu dapat mendongkrak posisi mereka di klasemen sementara.

Ronde pamungkas secara meyakinkan mampu dimenangkan oleh tim ladies Ice. Mereka sukses meraih WWCD dengan total 20 poin untuk membawa Ice Team menuju tempat ketiga pada klasemen akhir.

Alter Ego Dione Berhasil Menjadi Juara PMNC Ladies 2021

Alter Ego juara PMNC Ladies
Photo via: PUBG Mobile Esports Indonesia

Dengan hasil ini maka Alter Ego Dione berhasil menjadi juara Turnamen Ladies PMNC 2021. Total hadiah 10,5 juta rupiah berhasil didapatkan oleh Ghea dan kawan-kawan.

BACA JUGA: Hasil PMNC 2021 Grand Final Day 2: NFT Esports Menjadi Juara Baru

Belletron Ace harus puas finis di peringkat kedua dengan total 115 poin. Namun Belletron Ace tetap berhak mendapatkan total 7 juta rupiah. Ice Team juga sebagai peringkat ketiga membawa pulang hadiah 3,5 juta rupiah.

Alter Ego Fepar juga berhasil menjadi Most Valueable Player (MVP) dengan total 26 kill sehingga berhak atas hadiah 1,4 juta rupiah.

Ikuti linimasa RevivaLTV di YouTubeInstagramFacebook dan Revivalpedia untuk mendapatkan informasi-informasi terbaru seputar esports.

Editor: Rafdi Muhammad