Salah satu tim esports Indonesia, Red Bull Esports, berhasil mendapatkan slot untuk berpartisipasi dalam MPL ID Season 8 dengan berkolaborasi bersama Genflix.
Baru beberapa hari ke belakang kita diberikan informasi langsung di akun Red Bull Rebellion, bahwa mereka resmi mengambil nama Genflix, dan belum ada informasi lanjutan.
Banyak kabar yang mengatakan kalau mereka akan bisa mengikuti MPL ID Season 8 dikarenakan menggunakan nama tim yang sudah terdaftar dalam franchise MPL Indonesia tersebut.
Dengan ini, maka resmi bahwa tim Red Bull akan berpartisipasi dalam 2 turnamen Mobile Legends terbesar di Indonesia, yaitu MPL ID Season 8 dan MDL ID Season 4!
BACA JUGA: GPX Rilis Logo, Jersey, dan Roster Mereka!
Red Bull Resmi Ikut MPL ID Season 8 dengan Nama Rebellion Genflix
Melalui unggahan terbarunya, mereka memberikan informasi bahwa kedua tim mereka Red Bull Genflix dan Red Bull Rebellion akan mengikuti dua turnamen dari Moonton.
Dengan kode RBG, Rebellion Genflix akan bermain di MPL ID Season 8, tetapi sampai saat ini roster untuk bermain masih belum diumumkan, jadi kita masih harus menunggu siapa yang akan bermain nih sobat RevivaL!
BACA JUGA: 3 Pemain Tidak Masuk Roster EVOS Icon, Akankah Bermain di MPL?
Untuk Red Bull Rebellion atau RBR, mereka akan bermain di MDL ID Season 4, yang juga akan dimulai tidak lama lagi, bersama dengan para tim MDL lainnya untuk merebut gelar juara dari Siren Esports.
Wah, semakin menarik nih. Artinya jika para roster yang disediakan oleh RBG merupakan pemain-pemain baru, 7 tim lainnya kedatangan musuh baru juga. Belum ada rumor apapun mengenai roster dari tim baru yang satu ini juga.
BACA JUGA: Tak Lagi Bersama, SUHAZ Putuskan Kerja Sama Dengan EVOS
Meskipun slot tidak ditambahkan oleh pihak Moonton, tetapi mereka akan tetap mendapatkan tantangan baru dengan kedatangan tim baru ini tentunya, sudah enggak sabar kan?
Ikuti linimasa RevivaLTV di YouTube, Instagram, Facebook dan Revivalpedia untuk mendapatkan informasi-informasi terbaru seputar esports.
Editor: Rafdi Muhammad