KB menjelaskan beberapa informasi mengenai salah satu hero Mobile Legends yang sedang masuk META dan cara counter, yaitu Balmond!
Belakangan ini sudah ada banyak sekali hero-hero lama yang kembali muncul di META patch terbaru, melihat banyak sekali buff yang diberikan kepada mereka.
Seperti Eudora yang sekarang ini bisa kita lihat kembali lagi digunakan, bahkan juga Harley yang merupakan mage yang dulu sempat mendominasi jungle kembali masuk META.
Belakangan ini user Balmond pun kembali lagi tersebar di mana-mana, sebagai tank ataupun offlaner, dan berikut penjelasan dari KB mengenai hero ini!
BACA JUGA: Oura Beri Pendapat Soal Lemon Beristirahat di MPL ID Season 8!
Apa Kekuatan Dari Hero Balmond?
KB mengatakan kekuatan dari Balmond sendiri berasal dari skill passive nya yang memperbolehkan dirinya mendapatkan HP setiap ia melakukan kill terhadap minion atau musuh.
Skill-skill lainnya dari Balmond juga sangat meresahkan sekarang ini, salah satunya adalah Cyclone Sweep yang sangat sakit semenjak diberikan buff oleh Moonton.
Damage Balmond menjadi bertambah dikarenakan buff ini, dan melihat skill 3 nya yang sampai sekarang masih sangat sakit, membuat Balmond menjadi masuk kembali ke dalam META.
Pasalnya skill 3 nya yang dari dulu terkenal bisa merebut Lord dengan mudah, memiliki damage tambahan kepada hero musuh yang darahnya sudah tipis, dengan memberikan True Damage kepada mereka.
Saran dari KB menjauh lah dari Balmond jika memang darah kalian sedang berkurang, karena dipercaya kalian tidak akan bisa selamat dari hantaman kapaknya Balmond.
BACA JUGA: 5 Momen Taunting Terbaik Dalam Sejarah Esports Versi RevivaLTV!
Bagaimana Counter Untuk Hero Balmond?
Untuk counter KB menyarankan untuk tidak memilih Sun jika ada Balmond di tim lawan, karena Sun hanya akan memberikan makanan kepada Balmond untuk menambah darah.
Seperti yang diketahui, Sun dapat membuat bayangan untuk menyerang musuh, dengan skill pasif Balmond tentu membunuh bayangan Sun memberikan darah tambahan untuknya, juga uang dan level.
KB menyarankan untuk menggunakan hero-hero dengan range yang jauh, seperti beberapa mage dan tentunya hero marksman untuk mengcounter Fighter yang satu ini.
Hal ini dikarenakan jarak serang Balmond sangat dekat, dan dia harus menyerang secara melee untuk memberikan damage, Cyclon Sweep nya pun tidak memiliki range yang begitu jauh.
Pastikan kalian membeli item Necklace of Endurance, Sea Halberd, dan juga Dominance Ice karena kalian akan melawan hero yang termasuk kedalam salah satu jenis hero regen.
Nah untuk bisa lebih jelas kalian bisa langusung tonton tips lebih lengkapnya dari KB nih, selamat mencoba!
Ikuti linimasa RevivaLTV di YouTube, Instagram, Facebook dan Revivalpedia untuk mendapatkan informasi-informasi terbaru seputar esports.
Editor: Rafdi Muhammad