Oura Beri Pendapat Soal Lemon Beristirahat di MPL ID Season 8!

Salah satu mantan pemain EVOS Legends, Oura, memberikan pendapatnya soal sang legenda, Lemon, yang tidak bermain di MPL ID Season 8 nanti!

Penggemar RRQ Hoshi harus menerima fakta bahwa salah satu pemain kunci mereka yang telah menemani dari Season 1 sampai Season 7 harus beristirahat di Season ini.

Istirahatnya Lemon ternyata diterima dengan baik oleh para penggemar, dan bahkan para pemain profesional lainnya pun juga setuju dengan istirahatnya Lemon.

Salah satunya adalah Oura, yang merupakan mantan rivalnya saat MPL ID Season 4 dan Season 5, di mana sedang panas-panasnya el clasico pada saat itu.

BACA JUGA: Jawaban Pelatih Alter Ego Mengenai Kemana Ahmad di MPL ID Season 8!

Oura Bicara Soal Istirahatnya Lemon di MPL ID Season 8!

Dalam salah satu video YouTube nya, Oura gaming, ia memberikan pendapatnya terhadap salah satu informasi mengenai istirahatnya Lemon di MPL ID Season 8

Menurut Oura, Lemon beristirahat itu sangat wajar, karena pastinya Lemon merasakan yang namanya lelah bermain berturut-turut selama 7 season penuh.

Meskipun dalam Season 7 kemarin, Lemon hanya bermain saat di babak Playoffs saja, tetapi pengaruh nya dalam tim tetap ada, sampai bisa membuat para timnya semangat bisa lolos Regular Season.

Keputusan Lemon itu menurut gua bener-bener aja, karena dia capek ya guys ya, dari awal sampe sekarang main gak ada rehat gitu. Saatnya kita memberi Lemon istirahat gitu lho,” ujar Eko Ju dalam videonya.

BACA JUGA: CEO OPI Esports Sebut Perbedaan Bermain di Tier 2 dan Tier 3!

Oura Lemon
Photo via: Oura Gaming

Sebagai salah satu rival, mereka masih merupakan kawan di luar kompetitif, dan beberapa kali pernah melakukan mabar bersama dan dijadikan sebagai konten mereka.

Oura dan Lemon dapat dikatakan mulai bermain pada zaman yang sama, sehingga pastinya salah satu dari antara mereka mengerti keputusan yang diambil oleh masing-masing pemain.

AP pun juga mengatakan hal yang sama bahwa Lemon kali ini diperbolehkan untuk beristirahat, karena dari pihak RRQ sendiri tidak mau memaksakan dia untuk main terlebih dahulu.

Ikuti linimasa RevivaLTV di YouTube, Instagram, Facebook dan Revivalpedia untuk mendapatkan informasi-informasi terbaru seputar esports.