Tangcity Esports berhasil tampil gemilang di Free Fire Master League (FFML) Season 4 divisi 2 hingga hari kedua, inilah bukti keganasan tim pendatang baru.
Sempat diprediksi akan memberikan banyak kejutan di FFML Season 4 divisi 2 ternyata memang tim pendatang baru tidak dapat dianggap sebelah mata.
Kurangnya informasi mengenai strategi tim pendatang baru tentunya membuat tim lainnya kerepotan untuk mengantisipasinya.
BACA JUGA: Tim Pendatang Baru Siap Bersaing di FFML Season 4 Divisi 2
Performa Luar Biasa Tangcity Esports di FFML Season 4 Divisi 2
Tangcity Esports merupakan tim pendatang baru yang paling menggila sejauh ini. Walaupun sempat mengalami kesulitan di dua ronde awal namun tim ini akhirnya mampu mengatasinya.
Alhasil 45 kill mampu dikumpulkan oleh tim debutan ini pada laga perdananya. Tidak hanya itu TCE Fbryann9 juga mampu meraih predikat terminator dari grup C dengan total 19 kill.
BACA JUGA: Cimbruut Gaming Klarifikasi Isu Ghosting DJ Asep
Pada debut pertamanya ini tim yang berasal dari Kota Tangerang ini mampu mengumpulkan total 20 poin dengan sangat meyakinkan pastinya.
Dengan hasil ini maka sudah seharusnya tim-tim lain patut mewaspadai pergerakan dari Tangcity Esports yang secara tidak terduga justru mampu mendominasi di FFML Season 4 divisi 2 hingga memasuki hari kedua.
Sinyal bahaya seharusnya sudah diterima oleh seluru tim lainnya untuk segera memperbaiki kesalahan untuk penampilan yang lebih baik di hari ketiga pada minggu depan. Kita tunggu saja!
Ikuti linimasa RevivaLTV di YouTube, Instagram, Facebook dan Revivalpedia untuk mendapatkan informasi-informasi terbaru seputar esports.
Editor: Rafdi Muhammad