Bocoran Roster Mobile Legends DKI Jakarta PON XX 2021 Papua

Ada bocoran kembali tersebar di media sosial, di mana salah satu streamer, Buluk, memberikan beberapa nama pemain yang akan mewakili DKI Jakarta sebagai roster Mobile Legends di PON XX 2021.

Ajang olahraga terbesar di Indonesia, Pekan Olahraga Nasional (PON) XX 2021 Papua sudah mendekati jadwalnya dan esports telah resmi menjadi salah satu cabang olahraga.

DKI Jakarta sebagai salah satu provinsi ibukota tentu saja akan berpartisipasi, melihat banyak pemain berbakat yang ternyata berasal dari Kota Jakarta lho, siapa saja yang dirumorkan masuk ya?

BACA JUGA: Prediksi Roster Mobile Legends Kalimantan Barat PON XX 2021 Papua

Bocoran Roster Mobile Legends DKI Jakarta Untuk PON XX 2021

Dalam live streaming nya di Nimo TV, ia membocorkan beberapa nama yang katanya didapatkan dari coach PON Jakarta yang belum diketahui namanya. Beberapa pemain diambil dari tim-tim besar MPL.

Sejauh ini sudah didapatkan 5 nama yang akan bertanding dan kebanyakan pemain berasal dari tim EVOS Legends dan RRQ Hoshi, dua tim besar yang sangat kuat di MPL Indonesia.

Bocoran nama-nama yang akan masuk mewakili DKI Jakarta, sebagai berikut:

  • Luminaire
  • Antimage
  • Rekt
  • Vyn
  • Clover

BACA JUGA: Netizen Minta Xin Jadi Jungler MPL Season 8, Ini Tanggapan Acil

Bocoran Roster Mobile Legends DKI Jakarta Untuk PON XX 2021

Bisa dilihat dari kelima nama di atas, hanya Vyn saja yang bukan berasal dari EVOS Legends, dan melihat Vyn menjadi seorang tank di tim nya, maka bisa dipastikan role mereka cukup lengkap.

Menariknya juga Clover sebenarnya asal Manado, Sulawesi Utara yang seharusnya dia bermain untuk provinsi Sulawesi Utara, malah disebutkan masuk ke tim Mobile Legends DKI Jakarta.

Meskipun begitu, Buluk juga masih mengatakan hal tersebut masih berupa bocoran dan tidak dapat dipastikan apakah benar mereka berlima akan berpartisipasi atau tidak.

BACA JUGA: Statistik El Clasico MPL ID Season 1 Sampai Season 7

Kembali lagi ke pemainnya sendiri apakah mau mencalonkan diri menjadi salah satu perwakilan untuk bertanding di ekshibisi esports PON XX 2021 untuk pertama kalinya atau tidak.

Sudah ada 3 provinsi yang didapatkan memiliki pemain-pemain yang sangat berbahaya, dan DKI Jakarta merupakan salah satunya, apakah kira-kira pertandingan mereka nanti akan sangat seru?

Ikuti linimasa RevivaLTV di YouTube, Instagram, Facebook dan Revivalpedia untuk mendapatkan informasi-informasi terbaru seputar esports.

Editor: Rafdi Muhammad