Comments Off on Donkey Pastikan Isi Roster GPX Jika Masuk ke MPL Indonesia
Donkey sebut seluruh pemain yang pasti akan bermain jika GPX berhasil masuk ke dalam MPL Indonesia yang akan datang nanti.
Kabar dari tim GPX yang akan segera berpartisipasi dalam Mobile Legends Professional League (MPL) sudah sering menjadi bahan perbincangan sejak lama.
Rumor yang mengatakan mereka akan ikut dalam MPL ID Season 8 pun ternyata tidak terjadi, tetapi tim Oura dan kawan-kawan tersebut berhasil mendapatkan slot untuk bermain di MDL ID Season 4.
Isi dari roster untuk tim ini pun masih belum pasti, tetapi semenjak beberapa mantan pemain Genflix Aerowolf masuk, maka ada kabar kemungkinan mereka yang akan mengisi tim untuk MPL nantinya.
Dalam live streaming yang dilakukan oleh Donkey, ia memberikan informasi mengenai isi dari roster GPX nanti ketika mereka berhasil mendapatkan slot untuk MPL.
Salah satu pendiri dari GPX tersebut memastikan bahwa seluruh mantan pemain Aerowolf yang berada di dalam tim GPX sekarang ini akan mengisi roster ketika mengikuti MPL nantinya.
Melihat para pemain Aerowolf sudah memiliki pengalaman dalam bertanding dalam kompetitif besar, terutama Watt yang bahkan pernah menjadi juara di MPL pertama Indonesia, tentu tim GPX bisa menjadi tim yang kuat.
“GPX kalau masuk MPL ya udah pasti trio Aero lah, quartet sih. Gua juga akan masukin Kido ya, satu orangnya lagi sih belum tau. MPL kan 7 orang masih ada 3 orang lagi,” ujar Donkey.
Kido yang sekarang ini sedang menjadi pelatih untuk GPX ladies pun ada rencana untuk ditarik kembali menjadi pemain oleh Donkey, menjadikan seluruh pemain Aerowolf bisa kembali berkumpul.
Sejauh ini sudah ada Watt, Kido, Rinazmi dan juga Fredo di dalam tim. Bahkan Donkey pun menyebutkan dia ingin mengambil Albert untuk mengisi kekosongan yang ada dibandingkan Doyok, hanya saja hal tersebut kurang memungkinkan melihat harga Albert yang diprediksi sangat tinggi.
Doyok sendiri sudah sering terlihat bermain dengan para pemain GPX belakangan ini, dan dalam Nimo TV MPL Quickie ia sempat mengaku bahwa memiliki keinginan untuk menjadi bagian dari tim tersebut.
Para mantan pemain Aerowolf Genflix tampaknya akan segera kembali jika Geng Kapax mendapatkan slot menuju ke MPL Indonesia nantinya nih sobat RevivaL