Comments Off on Oura Tanggapi Komen Negatif pada Masalah Drian & Albert
MVP M1, Oura saat ini sedang banyak mendapatkan komentar negatif dari netizen karena keterlibatannya dengan masalah Drian dan Albert.
Beberapa waktu lalu, komunitas Mobile Legends telah dikejutkan oleh aksi yang dilakukan tiga orang ternama. Drian yang saat itu bersama dengan Donkey dan Oura sedang melakukan diskusi khusus dan tanpa sadar masih dalam kondisi live stream.
Pembahasan pada live streamtersebut menjadi topik terhangat karena timbulnya asumsi negatif oleh para penontonnya. Alih-alih melakukan curhat, Drian, Donkey, dan Oura dibanjiri oleh hate comment para viewers-nya.
Ketika itu pula para viewers menjadi pecah pada dua kubu. Para pendukung RRQ Albert dan ONIC Drian, yang antusias bersautan satu dengan yang lain.
Saat itu memang Donkey lupa mematikanlive stream, sehingga perbincangan Drian yang ingin curhat terkait kisah asmaranya di dunia esports menjadi konsumsi publik.
Peran serta Oura dan Donkey yang saat itu menjadi penengah masalah yang dihadapi Drian, dibilang terlalu memihak tim ONIC menurut pandangan netizen. Hal ini sontak menjadi akar permasalahan.
Nama Albert dan Funi menjadi terjerat pada masalah, akan kebarbaran netizen pula. Hal ini menjadikan pihak Donkey mengajukan permohonan maaf karena kecerobohannya tersebut.
Di samping itu, Oura pun ikut bersuara terkait masalah ini. Baginya apa yang didengar dan diasumsikan para netizen tidaklah benar.
“Intinya kita sebagai penikmat Mobile Legends, kita harus pandai melihat atau menjadi fans yang bijak dalam semua hal ah bro. Aku harap kalian bisa ambil positifnya.
Mungkin yang dikeluarkan di depan kamera hanya berapa persen, mangkannya nilai orang enggak bisa hanya dengan apa yang kita lihat.” Ucap Oura pada live streamNimo TV miliknya.
Menurut Oura apa yang didengar mentah-mentah oleh viewers pada saat itu belum 100% benar. Oura ingin agar kita sebagai penikmat Mobile Legends bisa lebih bijak dan jauh dari keributan.
“Para fans yang bersangkutan, enggak usah lah kalian merasa tersakiti dan berantem. Yang punya masalah aja, biasa saja. Gausah lah hal kecil dibesar-besarkan.
Kalian enggak tahu faktanya, dan kita enggak tahu internal mereka seperti apa. Yang bersangkutan enggak ada koar-koar tapi fansnya rusuh, itu dia yang dimaksud provok.” Tambah Oura.
Kejadian yang terjadi ini diharapkan menjadi pelajaran agar kita bisa lebih cerdas dalam menanggapi suatu permasalahan. Oura berharap agar kemunculan provokator antara kubu RRQ dan ONIC sebaiknya segera disudahi.
Permasalahan yang kecil ini akan semakin besar apabila kita sebagai fans bersikap tidak bijak dan senantiasa menjadi provokator. Jangan lupa untuk selalu menjadi netizen yang pintar ya sobat RevivaL!