Punggawa EVOS Reborn, Microboy memberikan pendapatnya tentang performa tim-tim Indonesia ketika di ajang PMPL SEA Season 3 kemarin.
Tim Indonesia memang gagal merebut trofi PUBG Mobile Pro League (PMPL) SEA Season 3 yang dimenangkan oleh The Infinity, wakil dari Thailand.
Tapi 3 tim Indonesia berada di peringkat top 5 yaitu EVOS Reborn sebagai runner-up, Livescape peringkat 4 dan Aura Esports peringkat 5.
Sayangnya untuk sang juara bertahan PMPL Season kemarin, Bigetron RA terlempar ke urutan 8 di PMPL SEA Season 3 ini.
BACA JUGA: Penuh Bintang, Ini Dream Team PUBGM SEA Games Versi Microboy!
Menurut EVOS Microboy, Performa Tim Indonesia di PMPL SEA Season 3 Sudah Bagus
Eksklusif bersama RevivaLTV menghadirkan 2 pemain EVOS Reborn, Microboy dan juga Lyzerg untuk ditanya-tanya banyak hal.
Salah satunya adalah bagaimana performa tim Indonesia di ajang PUBG Mobile terbesar se-Asia Tenggara tersebut.
BACA JUGA: [EKSKLUSIF] Komentar Microboy & Lyzerg Tentang The Infinity Juara PMPL SEA Season 3
“Untuk tim Indonesia sendiri udah jadi terkuat di SEA lah, terbukti kemarin didominasi Indonesia. Dari segi player dan team fight tuh udah kuat banget daripada regional lain.
Paling lebih mempersiapkan kaya mental dan kepercayaan tim satu sama lain lah. biar di turnamen SEA kedepannya lebih kompak dan bener-bener mendominasi,” jelas Microboy kepada RevivaLTV.
Semoga saja tim Indonesia di PMPL SEA Season 4 nanti bisa mendominasi dan membawa pulang trofinya lagi ya sobat RevivaL!
Ikuti lini masa RevivaLTV di YouTube, Instagram, Facebook dan Revivalpedia untuk mendapatkan informasi-informasi terbaru seputar esports.