Comments Off on Catat! 5 Hero Mage Ini Cocok Menggunakan Item Ice Queen Wand
Tahukah sobat RevivaL bahwa tidak semua hero mage Mobile Legends cocok dipadukan dengan item Ice Queen Wand.
Pemilihan hero mage memiliki beberapa tipe damage yang diberikan. Ada yang bertipe burst dan continuous damage (DPS).
Tentu para pemain akan memahami konteks dari tipe damage tersebut agar bisa memilih kecocokan build. Namun, tak jarang terdapat para player yang kesulitan mengetahui item yang cocok digunakan beberapa hero.
Salah satu item tersebut yakni Ice Queen Wand yang mampu memberikan efek slow pada lawan. Kira-kira hero apa saja yang cocok dipadukan dengan item ini?
Jika kita membahas Ice Queen Wand tentu tidaklah asing dengan hero-hero bertipe DPS. Hero Mage dengan tipe ini akan mudah mengaktifkan pasif unik yaitu Ice Bound untuk memberikan efek slow.
Terdapat Chang’e, Yve, Valir, Lylia, dan Kimmy. Kelima hero tersebut bisa dibilang cocok apabila menggunakan Ice Queen Wand, dan kemampuan spam skill-nya bisa di-stack dengan efek Ice Bound.
Chang’e bukanlah hero yang jarang dipakai. Hero cilik yang menunggangi bulan sabit ini sempat menjadi META di awal tahun 2021 silam, dan komposisinya dengan item ini tidak diragukan lagi.
Pasalnya ulti Chang’e (Meteor Shower) bisa di-combo dengan item yang bisa membuat slow ini sehingga mampu secara akurat mengarahkannya. Hal ini juga ditambah dengan movement speed miliknya melalui skill 2 dan ulti.
Selain itu, beberapa hero yang menggunakan Ice Queen Wand juga mampu mengikat musuh hingga sulit bergerak dengan perpaduan efek slow pada item dan skill-nya. Seperti skill pada Yve, Valir, dan Lylia.
Tiga hero ini mampu memberikan spam skill dengan efek slow sangat parah. Terlebih lagi Yve yang bisa mengeluarkan efek slow menggunakan skill 2 (Void Crystal) hingga 60% dan bisa di-stack dengan Ice Queen Wand. Kebayang kan seberapa slow-nya?
Lalu untuk hero Kimmy, memang bukanlah pure mage seperti empat hero sebelumnya. Namun, damage yang dikeluarkannya masih terhitung magic damage, sehingga item ini bukanlah pilihan buruk.
Ditambah lagi dengan skill 1 milik Kimmy yang mampu memberikan continuous damage. Sehingga efek Ice Bound dari dari item ini tidaklah sia-sia.
Menggunakan hero-hero tersebut mampu melumpuhkan pergerakan lawan dengan mudah. Efek slow yang dimiliki skill hero bisa ditambah dengan slow pada item ini tentunya..
Kira-kira hero mana yang jadi favorit sobat RevivaL? Apakah ada hero lain yang cocok dengan Ice Queen Wand selain yang disebutkan barusan?