Lemon menyebutkan bahwa cara untuk jadi pro player pada zamannya dengan sekarang sudah tidak sama, apa perbedaanya?
Sebagai pemain yang sudah sangat lama berkarir dalam esports Mobile Legends Indonesia, tentu Lemon merasakan apa saja yang berbeda saat menjadi pemain profesional dulu dan sekarang.
Salah satu perbedaannya terlihat dari bagaimana para pemain dipilih untuk menjadi seorang pro player, di mana Lemon sendiri menuturkan bahwa cara sekarang lebih sulit.
Dalam podcast Deddy Corbuzier, Lemon memberikan beberapa penjelasan mengenai cara agar pemain biasa bisa menjadi seorang pemain profesional pada zamannya.
BACA JUGA: GPX Dirumorkan Ingin Beli Pemain BTR Renbo
Cara Jadi Pro Player di Zaman RRQ Lemon
Melihat karirnya di awal sebelum dikenal oleh banyak sekali orang, Lemon mengemukakan bahwa dirinya berjuang dengan keras untuk bisa dilirik oleh salah satu tim esports.
Begitu juga dengan beberapa pemain esports lainnya juga yang pada saat itu saling berlomba-lomba untuk bisa masuk menjadi bagian dari sebuah tim esports.
Hanya saja Lemon sendiri melihat bahwa sekarang ini para pemain lebih sulit mendapatkan kesempatan tersebut, karena harus memiliki koneksi.
“Jadi pro player itu tergantung sama koneksi, kalau sekarang sih tergantung koneksi sih. Kalau dulu pas awal-awal kayak saya itu, nge-push top global gitu, jadi dilirik sama orang-orang, tapi kalau sekarang udah susah, lebih kayak cari koneksi,” jelas Lemon.
BACA JUGA: Disebut Hanya Bisa Esmeralda & Marksman, RRQ Xin Beri Tanggapan
Terlihat dari beberapa pemain profesional pada zaman season-season awal MPL Indonesia, di mana beberapa dari mereka merupakan pemain yang pernah mendapatkan gelar top global dalam beberapa hero.
Dari jawaban Lemon pun kita dapat melihat para pemain yang sudah lama berkarir menjadi pemain esports ini merupakan pemain terbaik dalam Mobile Legends pada masanya.
Semakin ke depan, para pemain semakin sulit untuk menginjakkan kaki ke dalam sebuah tim sebagai pemain profesional menurut opini Lemon. Para gamers harus memiliki koneksi dari dalam tim untuk bisa menjadi bagian dari mereka.
BACA JUGA: Z4pnu Beberkan RRQ Hoshi Akan Segera Rekrut KeIra
Ikuti lini masa RevivaLTV di YouTube, Instagram, Facebook dan Revivalpedia untuk mendapatkan informasi-informasi terbaru seputar esports.
Editor: Rafdi Muhammad