Tim RRQ Hoshi telah berlatih dan menemukan META terbaru dan berbeda mereka untuk persiapan pada ajang M3 World Championship di ranked.
Pertandingan M3 sudah kian mendekat. Tentu, para tim pro dari masing-masing negara sedang berlatih demi menyusun strategi permainan terbaik mereka.
Salah satunya ialah tim asal Indonesia, RRQ Hoshi. Beberapa hari lalu Vyn dan beberapa anggota RRQ lainnya telah mencoba suatu META baru.
META ini iya yakini akan cukup efektif apabila digunakan pada saat M3 nantinya. Kira-kira permainan seperti apa yang direncakanan tim RRQ?
BACA JUGA: Rekt Percaya ONIC Akan Lebih Kuat dari RRQ di M3, Kenapa?
RRQ Hoshi main META 4 Assassin, Akan Hadir di M3?
BACA JUGA: Tips Bermain Hero Baru Valentina Versi RRQ Lemon
Setelah lama mencari dan mengulik META-META ternama. Akhirnya RRQ pun menemukan hasil yang cukup baik untuk mereka.
Melihat perkembangan marksman sebagai goldlaner menjadikan Vyn dan RRQ berpikir akan kesempatan assassin. Lalu, mereka ingin mencoba META 4 assassin untuk antisipasi pada goldlaner.
Melalui kanal YouTube RRQ Vyn, ia menunjukkan gameplay 4 assassin tersebut. Permainan yang disuguhkan memang terasa berat di early game karena bergantung pada lawan juga.
META 4 assassin ini akan lebih cocok apabila lawan didominasi oleh hero-hero dengan HP tipis. Namun akan lebih berat jikalau lawan tergolong berdarah tebal dan memiliki armor.
BACA JUGA: RevivaLTV Umumkan Selly Taenggo Sebagai Brand Ambassador
Untuk komposisi assassin sendiri Vyn dan Clay mempraktikkan percobaan pada Natalia roamer dan Selena midlaner. Sedangkan Xin menggunakan Aamon, Albert dengan Fanny jungler-nya, dan R7 sebagai hero yang berfokus untuk pertahanan.
Percobaan META 4 assassin bagi mereka bisa cukup maksimal pada pertandingan ranked, namun kembali lagi pada kesiapannya di M3 nanti. Mungkin META ini akan bisa keluar suatu saat nanti di ajang M3.
BACA JUGA: Hero Mobile Legends Paling Kuat Untuk 1 Vs 1 Menurut EVOS Luminaire
Bagaimana menurut sobat RevivaL? Apakah RRQ Hoshi akan benar-benar mempraktikkan META 4 assassin di M3 World Championship Desember ini?
BACA JUGA: Rekt Percaya ONIC Akan Lebih Kuat dari RRQ di M3, Kenapa?
Ikuti lini masa RevivaLTV di YouTube, Instagram, Facebook dan Revivalpedia untuk mendapatkan informasi-informasi terbaru seputar esports.
Editor: Rafdi Muhammad