Comments Off on Perbedaan Demon Hunter Sword dan Malefic Roar Menurut Poizy
Poizy jelaskan perbedaan dari Demon Hunter Sword dan Malefic Roar, beserta waktu dan kondisi yang tepat untuk menggunakan dua item tersebut.
DHS dan Malefic Roar merupakan item yang paling sakit jika dihadapkan dengan lawan berdarah tebal. Pasalnya dua item ini mampu menyicil HP musuh dengan pertahanan terkuat sekalipun.
Meski memiliki kesamaan dari segi fungsi, ternyata dua item ini cukup berbeda lho sobat RevivaL. Poizy sang guru offlaner pun menjelaskan perbedaan dari keduanya serta waktu tepat penggunaannya.
Melalui akun TikTok miliknya, Poizy menjelaskan secara detail terkait dua jenis item ini. Keduanya memiliki kesamaan sebagai counter bagi hero tank dengan physical defense tinggi dan berdarah tebal, namun ada perbedaan unik yang mungkin tidak diketahui banyak pemain.
DHS memang dikhususkan bagi para marksman yang memiliki attack speed tinggi. Item ini mampu membabat habis musuh berdarah tebal, karena pasif yang dimilikinya.
Sedangkan Malefic Roar lebih umum digunakan oleh para assassin yang berposisi sebagai jungler. Biasanya item ini juga akan digunakan ketika sudah menginjak late game untuk merontokkan pertahanan lawan.
Demon Hunter Sword (DHS)
Pasif unik DHS Devour, bisa menambahkan 9% dari HP lawan yang tersisa sebagai physical damage melalui basic attack. Sehingga semakin tebal HP musuh, damage yang diberikan pun akan semakin besar.
Selain itu, DHS juga memberikan keuntungan bagi pemakainya dalam menambah physical lifesteal. Kita tidak perlu kewalahan untuk kembali pada base karena bisa memulihkan HP melalui item ini.
Berbeda dengan DHS, Malefic Roar lebih digunakan untuk menembus partahanan lawan (penetrasi). Penggunaan item pistol ini adalah pada saat musuh memiliki physical defense yang tinggi.
Pasifnya, yakni menambahkan 35% physical penetration. Selain itu, item ini juga bisa semakin sakit apabila physical defense yang dimiliki lawan semakin banyak melalui pasif armor buster.
Menurut Poizy kedua jenis item ini bisa dikombinasikan dan akan menjadikan damage semakin sakit. Kekuatan physical penetration yang besar akan dengan mudah mengantisipasi armor lawan yang tebal.
Begitu pula dengan DHS, yang juga akan sangat cepat menyicil HP lawan. Karena armor di Mobile Legends juga akan menambah HP, maka DHS dan Malefic Roar adalah pilihan yang tepat untuk digabungkan bagi sobat RevivaL.