Comments Off on Adu Statistik Roster RRQ Hoshi & ONIC PH Selama M3
Inilah perbandingan statistik pemain dari kedua tim yang akan bertanding di playoffs M3 World Championship nanti, RRQ Hoshi dan ONIC PH.
Kekalahan ONIC Esports merupakan kabar yang buruk untuk para pendukung dari Indonesia, melihat mereka harus gugur terlebih dahulu dari turnamen internasional Mobile Legends ini.
RRQ Hoshi adalah wakil dari Indonesia yang terakhir dan masih berada di upper bracket saat ini. Pertandingan mereka selanjutnya akan melawan tim dari Filipina lagi, ONIC PH yang merupakan runner up dari MPL PH Season 8.
Apakah para pemain RRQ dapat mengalahkan Kairi dan kawan-kawan dalam pertandingan nanti, coba kita liihat perbandingan statistik mereka.
Perbandingan Statistik RRQ Hoshi dan ONIC PH di M3
Tank (Vyn vs Baloyskie)
Kategori
Vyn
Baloyskie
Total Kills
10
3
Avg Kills
1.7
0.5
Total Deaths
15
14
Avg Deaths
2.7
2.3
Total Assists
55
60
Avg Assists
9.2
10
Avg KDA
5.1
7
Kills Participation
0.63
0.82
Information via: Moonton
Melihat perbandingan kedua tank di atas, tentu saja masing-masing dari mereka memiliki permainan yang cukup berbeda, di mana Vyn terlihat lebih ganas dibandingkan dengan Baloyskie dari segi kills.
Hanya saja, Baloyskie memiliki assists yang lebih banyak dibandingkan Vyn, dan partisipasi kill dari pemain ONIC PH ini lebih banyak, yang artinya Baloyskie selalu membantu teman-temannya berperang lebih banyak dibandingkan Vyn.
KDA yang didapatkan oleh Baloyskie pun lebih banyak dibandingkan dengan tank dari RRQ Hoshi tersebut.
Midlaner dari RRQ Hoshi jika dibandingkan dengan ONIC PH ini memiliki perbandingan yang cukup jauh dengan Hatred dari ONIC PH. Permainan mereka dapat dibilang berbeda jika dilihat dari statistik.
Clay tidak memiliki kills sebanyak Hatred, tetapi memiliki assists yang lebih banyak. Bukan berarti Clay tidak selalu berpartisipasi dalam peperangan, dapat dilihat partisipasi dalam kill kedua pemain tersebut sama.
Ini menandakan bahwa Clay bisa saja bermain sebagai poke untuk pemain RRQ lainnya dapat membunuh musuh dengan sangat mudah, maka dari itu assists dari Clay bisa mencapai 73.
Sebagai salah satu offlaner yang sudah terpandang dalam scene Indonesia, sepertinya R7 jauh lebih unggul dalam lane nya jika dilihat dari statistik yang ada.
Secara keseluruhan, R7 memiliki jumlah kills dan juga assists yang jauh lebih banyak dibandingkan dengan Dlarskie. Dengan begitu kita dapat melihat perbandingan KDA yang lumayan jauh.
R7 juga berpartisipasi dalam war dan kills lebih banyak dibandingkan dengan Dlarskie, apakah mungkin ONIC PH akan selalu fokus dalam menembus pertahanan musuh dari lane nya?
Gold Lane (Xin vs Markyyy)
Kategori
Xin
Markyyy
Total Kills
10
13
Avg Kills
1.7
2.2
Total Deaths
16
15
Avg Deaths
2.7
2.5
Total Assists
55
37
Avg Assists
9.2
6.2
Avg KDA
5.1
4.8
Kills Participation
0.63
0.65
Information via: Moonton
Membahas goldlaner dari kedua tim ini, dapat kita lihat Xin dan Markyyy memiliki statistik yang tidak berbeda. Artinya kedua pemain ini memiliki batas kemampuan yang sama nih sobat RevivaL.
Seluruh statistik yang didapatkan, kedua pemain ini sungguh sengit dalam segala kategori, hanya saja assists yang didapatkan oleh Xin lebih banyak dibandingkan Markyyy.
Apakah pertarungan di gold lane nanti dapat berlangsung dengan sangat seru?
Masuk ke dalam role terakhir yang pastinya membahas mengenai dua jungler yang sudah dipandang sebagai pemain yang hebat. Albert dan Kairi memiliki statistik yang sebenarnya tidak banyak memiliki perbedaan.
Perbedaan yang dapat terlihat hanya dalam jumlah kill, di mana Albert memiliki jumlah yang jauh lebih banyak sampai hampir tiga kali lipat total kill Kairi.
Dari partisipasi kill yang Albert dapatkan bersama dengan Kairi tidak terlalu jauh, sehingga kita dapat mengambil kesimpulan bahwa mereka semua selalu berpartisipasi dalam war antar tim.
Nah, jangan lupa tonton pertandingan mereka di playoffs M3 World Championship nanti ya sobat RevivaL.