Comments Off on JPL & Pelatih EVOS SG Sebut Anggota EVOS Legends Panutan Mereka
JPL dan sang pelatih dari EVOS SG, Youngin, menyebutkan anggota dari EVOS Legends yang dijadikan sebagai panutan mereka.
Tim harimau putih asal Singapura ini kembali berhasil mengalahkan lawannya dalam M3 World Championship, dan tetap berlanjut di lower bracket.
Mereka baru saja memulangkan Todak pada Jumat (17/12) malam, dan berhasil membalaskan dendam mereka yang tidak pernah menang melawan Todak di turnamen-turnamen sebelumnya.
Kemampuan yang mereka miliki tentu sangat luar biasa, dan sebelumnya pemain dari EVOS SG pernah mengakui bahwa mereka mendapatkan bantuan juga dari tim EVOS Legends.
Dalam media interview yang dihadiri oleh JPL, Gear, dan juga Youngin, mereka menyebutkan beberapa pemain favorit dari tim EVOS Legends menurut mereka sendiri.
Sebelumnya Gear sudah pernah menyebutkan terlebih dahulu bahwa Antimage merupakan panutan untuk dirinya, karena memiliki kemampuan yang tidak biasa.
Ternyata JPL pun memiliki panutan yang sama dari EVOS Legends, yaitu Antimage. Ia mengatakan bahwa sang offlaner tersebut memiliki gameplay yang sangat menakutkan dirinya.
“Untuk saya sendiri, Antimage juga sih. Karena kapan pun kita melawan mereka, saya takut saja dengan Antimage karena dengan cara ia bermain,” ujar JPL.
Sang pelatih pun juga menyebutkan bahwa Zeys menjadi sosok panutannya dalam hal ini, melihat mereka berdua merupakan sosok pelatih yang akan meningkatkan performa tim mereka.
Ia juga mengatakan bahwa turut bangga kepada tim EVOS yang memberikan dirinya kesempatan untuk masuk bergabung meskipun masih baru dalam game Mobile Legends.
“Karena saya coach di dalam tim, tentu saja panutan saya ya coach EVOS Legends, Zeys sudah pasti. Mulanya juga dia yang membawa saya ke sini, saya bangga kepada EVOS SG dan EVOS Legends, memberikan saya kesempatan meskipun masih baru dalam game ini,” ujar Youngin.
Sepertinya Antimage sudah sangat terpandang nih sobat RevivaL di mata para pemain EVOS SG, sampai dua pemain selalu melihat dirinya sebagai sosok pemain handal.