7 Perbedaan Free Fire Max Dan Free Fire Biasa


Free Fire merupakan game bertema Battle Royale yang sangat terkenal. Bagi penggemar FF tentunya mengetahui jika game besutan Garena ini memiliki dua versi yakni Free Fire Max dan Biasa. Lalu apa saja perbedaan Free Fire Max dan Free Fire Biasa?

Sudah bukan rahasia apabila Free Fire menjadi game FPS Battle Royale yang begitu banyak digemari. Gameplay yang seru dan berbagai fitur di dalamnya membuat game ini banyak diminati sejumlah pemain dari berbagai negara.

Meskipun tidak sedikit yang menyebut Free Fire sebagai game burik online, namun hal ini tidak menyurutkan para penggemarnya untuk antusias memainkan game tersebut. Bahkan untuk mengatasi stigma game burik tersebut, pihak developer pun meluncurkan dua versi game berbeda.

Daftar Isi

Perbedaan Free Fire Max Dan Free Fire Biasa

Seperti yang sudah disampaikan sebelumnya jika Free Fire memang memiliki dua versi yang berbeda yakni Free Fire Max dan Free Fire Biasa. Jika Anda bukan penggemar game FF mungkin akan asing dengan perbedaaan dari kedua versi tersebut.

Sebelum FF Max diluncurkan, pihak Garena terlebih dahulu meluncurkan Free Fire biasa. Meskipun secara gameplay kedua versi game ini sama, namun Free Fire Max dibekali dengan berbagai fitur tambahan yang akan membuat permainan menjadi semakin menyenangkan.

Bagi Anda yang masih bingung dengan kedua versi tersebut, berikut adalah perbedaan Free Fire Max dan Free Fire Biasa yang perlu diketahui.

1. Perbedaan Free Fire Max Dan Free Fire Biasa: Berdasarkan Kualitas Grafis

perbedaan Free Fire Max dan Free Fire Biasa dari tampilan grafis

Salah satu perbedaan yang cukup kentara antara Free Fire biasa dengan Free Fire Max adalah berdasarkan kualitas grafis yang dimiliki. Kedua versi game ini mempunyai tampilan kualitas grafis yang sangat berbeda.

Free Fire Max memiliki tingkat pengaturan grafis yang jauh lebih tinggi dan maksimal bila dibandingkan dengan Free Fire biasa. Sehingga Anda bisa menikmati grafis yang lebih bagus dan juga lebih realistis saat menggunakan Free Fire Max.

Baca Juga: Cheat Diamond Free Fire Tak Terbatas, Bikin Bahaya?

Sementara itu, Free Fire biasa memiliki tingkat kualitas grafis yang tidak sebagus FF Max. Hal ini dikarenakan Free Fire Biasa lebih mengutamakan pada kelancaran gameplay-nya sehingga game tersebut bisa dimainkan pada hp dengan spesifikasi yang rendah sekalipun.

Hal tersebut berimbas pada kualitas grafis yang dihasilkan oleh Free Fire Biasa. Tampilan grafis FF Biasa akan terlihat kurang realistis jika dibandingkan dengan FF Max. Meski demikian hal tersebut tidak akan mengurangi keseruan dalam memainkan game FF.

Apabila ingin mendapatkan pengalaman yang lebih maksimal dengan grafis yang bagus maka Anda bisa memainkan Free Fire Max. Namun untuk bisa memainkan FF Max maka Anda akan membutuhkan hp dengan spesifikasi yang tinggi. Jika tidak maka game tersebut akan menjadi patah-patah dan bahkan bisa mengalami lag pada saat dimainkan.

2. Ukuran Game yang Lebih Besar

Perbedaan Free Fire Max dan Free Fire Biasa yang perlu Anda ketahui selanjutnya adalah berdasarkan pada ukuran gamenya. Banyaknya fitur dan pengoptimalan grafis yang ada pada Free Fire Max membuat ukuran game ini menjadi lebih besar bila dibandingkan dengan FF versi Biasa.

Pada game Free Fire Max, ukuran download file-nya saja sudah mencapai 1 GB. Sedangkan pada game Free Fire Biasa ukuran file unduhannya hanya sekitar 500 MB. Hal ini tentunya akan bisa berpengaruh pada ukuran file game yang dimiliki oleh keduanya.

Baca Juga: Cara Main Game Free Fire Tanpa Kuota Terbaru 2021

Perlu diketahui juga apabila ukuran tersebut di atas akan terus bisa bertambah seiring dengan adanya penambahan fitur dan update yang diberikan oleh pihak developer. Hal ini tentunya akan membuat ukuran pada game menjadi semakin besar.

3. Tampilan Loby yang Berbeda

tampilan loby free fire

Perbedaan Free Fire Max dan Free Fire Biasa yang selanjutnya adalah berdasarkan tampilan Loby yang dimiliki. Perbedaan tampilan Loby pada kedua versi ini terlihat begitu mencolok sehingga bisa digunakan sebagai indikator untuk melihat versi game Free Fire yang sedang dimainkan.

Pada game Free Fire Max, tampilan loby akan terlihat jauh lebih menarik bila dibandingkan dengan Free Fire Biasa. Pasalnya tampilan loby pada Free Fire Max sudah mendukung visual 3 dimensi dan terlihat jauh lebih real.

4. Fitur Game FF Max yang Lebih Banyak

Game Free Fire Max dan Free Fire Biasa juga mempunyai perbedaan berdasarkan fitur game yang dimiliki. Free Fire Max mempunyai fitur game yang jauh lebih banyak bila dibandingkan dengan game Free Fire Biasa.

Sebagai informasi, berikut adalah beberapa contoh fitur dalam game Free Fire Max yang tidak terdapat dalam game FF Biasa:

  • Tersedia pilihan fitur grafis ultra HD
  • Terdapat map baru
  • Terdapat item-item baru
  • Tampilan yang lebih menarik
  • Optimalisasi game sehingga semakin lancar saat dimainkan

Berbekal sejumlah fitur-fitur tambahan tentunya akan menjadi pembeda yang cukup signifikan bagi Free Fire Max dan juga Free Fire Biasa.

5. Spesifikasi yang Lebih Tinggi

Perbedaan Free Fire Max dan Free Fire Biasa yang berikutnya adalah berdasarkan pada spesifikasinya. Mengingat ukuran game-nya yang lebih besar maka secara otomatis Free Fire Max akan membutuhkan spesifikasi yang lebih tinggi.

Resource data game pada Free Fire Max akan lebih banyak bila dibandingkan dengan Free Fire Biasa. Hal ini tentunya akan membuat spesifikasi HP yang dibutuhkan pun menjadi lebih tinggi agar bisa memainkan game tersebut dengan lancar dan optimal.

Baca Juga: Cara Mengatasi Hp Lag Saat Main Game Free Fire

Untuk bisa memainkan game Free Fire Max dengan lancar, berikut adalah spesifikasi minimum HP yang dibutuhkan:

Sistem Operasi Minimal Android versi 4.0 (Ice Cream Sandwich)
RAM 3 GB
Free Space Storage 2 GB
CPU Octa Core 2 GHz

Menggunakan spesifikasi minimum di atas, maka Anda bisa memainkan game Free Fire Max dengan pengaturan rata kiri. Apabila ingin memainkan game secara lebih lancar, Anda bisa memakai tipe HP gaming mid hingga high end.

6. Draw Distance Game yang Lebih Jauh

Perbedaan selanjutnya antara game Free Fire Max dengan Free Fire Biasa adalah berdasarkan Draw Game yang dimiliki. Bagi Anda yang belum mengetahui, Draw Distance adalah sebuah fitur yang memungkinkan bagi para pemain untuk bisa melihat jarak render pada game.

Bertambahnya jangkauan draw distance pada game Free Fire Max akan membuat Anda bisa melihat objek di Free Fire menjadi lebih jauh dari yang sebelumnya. Hal ini tentunya akan sangat membantu para pemain dalam medan pertempuran game tersebut.

Sebagai contoh, Anda melihat objek pohon dari suatu tempat yang agak jauh. Pada game Free Fire Max maka pohon tersebut masih dapat terlihat berkat draw distance yang lebih jauh. Sedangkan pada game Free Fire Biasa maka pohon tersebut sudah tidak akan bisa terlihat.

7. Mode Craftland

perbedaan Free Fire Max dan Free Fire Biasa craftland

Perbedaan Free Fire Max dan Free Fire Biasa yang perlu diketahui selanjutnya adalah Mode Craftland. Mode game ini hanya tersedia di game Free Fire Max dan tidak dapat Anda temukan di game FF Biasa.

Sesuai namanya, mode craftland adalah mode yang memungkinkan bagi pemainnya untuk bisa membuat pulau atau map sendiri. Pada mode ini, Anda bisa mengatur tata letak barang sesuai dengan selera.

Baca Juga: Pembuat Game Free Fire Itu Siapa? Ini Jawabannya!

Misalnya mengatur container, bangunan, mobil, dan lain sebagainya yang bisa diatur dan disusun sesuai dengan keinginan pemain. Hal ini akan semakin menarik karena map craftland tersebut bisa dibagikan dan juga dimainkan dengan orang lain.

Tidak hanya mode craftland, pada game Free Fire Max pun juga tersedia beberapa mode baru yang bisa dimainkan. Misalnya adalah Lone Wolf dan juga Clash Squad. Sebagai tambahan, untuk bisa membuat mode craftland Anda membutuhkan item khusus dan juga room card khusus.

Akhir Kata

Free Fire merupakan salah satu game online battle royale yang sangat seru dan juga banyak digemari. Game ini memiliki jumlah penggemar yang sangat banyak sehingga wajar apabila dikenal sebagai salah satu game battle royale berkualitas.

Secara umum, terdapat 2 versi berbeda dari game ini yakni Free Fire Max dan juga Free Fire Biasa. Terdapat sejumlah perbedaan yang ada pada game Free Fire Max dan FF Biasa yang perlu diketahui oleh para pemain.

Mulai dari ukuran game yang lebih besar, spesifikasi yang lebih tinggi, draw distance yang lebih jauh, dan lain sebagainya. Agar bisa memainkan game Free Fire Max secara lebih lancar dan optimal maka Anda pun membutuhkan perangkat dengan spesifikasi yang lebih tinggi.

Itulah perbedaan Free Fire Max dan Free Fire Biasa yang perlu Anda ketahui. Kini dengan adanya pembahasan tersebut, Anda tidak perlu bingung lagi mengenai game Free Fire Max dan juga Free Fire Biasa yang beredar di Play Store.