Analis dari EVOS Legends, Taxstump, menjelaskan alasan kenapa seluruh pemain EVOS Legends melakukan trial lagi untuk menyambut MPL Season 8.
Mobile Legends Professional League (MPL) Indonesia sudah akan memasuki ke musim selanjutnya dan tentu para tim sudah harus mempersiapkan pemain-pemain mereka untuk bertanding.
Salah satu tim yang akan menjadi pusat perhatian adalah tim EVOS Legends, yang telah memenangkan MPL ID Season 7 kemarin. Mereka akan berusaha untuk mempertahankan gelar juara.
Baru-baru ini terdengar banyak kabar burung yang mengatakan bahwa tim macan putih ini membuka trial kepada seluruh pemain mereka dan pemain lain juga dipersilahkan sebelum mengumumkan roster untuk di Season 8 mendatang.
BACA JUGA: Bottle Berada di GH Bigetron, Tanda Bergabung?
Alasan Membuka Trial Lagi Untuk Seluruh Pemain
Dalam pembicaraan dengan Taxstump di Planet Esports RevivaLTV kemarin (17/6), ia menjelaskan bahwa pembukaan trial ini akan berlangsung untuk seluruh pemain di EVOS.
Menurutnya untuk MPL di Season yang akan datang, para pemain harus dicoba lagi dan dicari yang terbaik. Mereka akan dibandingkan dan dicocokan satu dengan yang lain terlebih dahulu.
“Ya kita nyocokin aja sih dengan yang sekarang gitu, cari yang terbaik yang mana, harus dibandingin lagi lah,” jawab Taxstump mengenai pernyataan trial EVOS Legends.
KB dalam acara tersebut juga menambah pertanyaan apakah pemain MDL memiliki kemungkinan untuk masuk ke roster di MPL Season 8 nanti. Taxstump mengatakan bahwa kemungkinan pemain MDL masuk roster MPL ada 50%.
“Kemungkinannya ada sih dari MDL yang sekarang, semuanya lagi kita cobalah. Kita juga gak mau mereka berada di MDL terus lah,” jelasnya mengenai pemain MDL.
BACA JUGA: RRRQ Hoshi Cari Pelatih Baru, Berpisah dengan Acil?
Rinazmi dan Fredo Ikut Trial EVOS Legends!
Dalam live streaming Nimo TV Antimage, kita mendapatkan beberapa bocoran nama pemain yang mengikuti trial untuk di Season 8 nanti.
Dari percakapan antara LJ, Antimage, dan juga Rekt, mereka semua dipastikan mengikuti trial untuk MPL Season 8. Antimage sendiri mengatakan bahwa mereka semua belum tentu fix masuk ke dalam roster.
Rekt juga menambahkan bahwa Rinazmi dan Fredo juga akan ikut trial nanti, yang pastinya bisa menjadi saingan untuk Rekt sendiri.
“Abis trial ini, Rinazmi Fredo, saingan gua semua,” kata Rekt.
BACA JUGA: Pelatih Blacklist Ungkap Penyebab Kekalahan dari Execration di MSC 2021
Nah, sepertinya akan seru nih sobat RevivaL, menunggu kabar roster dari EVOS Legends yang akan bermain untuk MPL Season 8 nanti!
Ikuti linimasa RevivaLTV di YouTube, Instagram, Facebook dan Revivalpedia untuk mendapatkan informasi-informasi terbaru seputar esports.
Editor: Rafdi Muhammad