Pandangan RRQ AP Soal Kegagalan di MPL ID Season 7

CEO dari tim RRQ, Andiran Pauline (AP), berbicara soal kegagalan RRQ di MPL ID Season 7 kemarin, banyak bisa diambil sisi positif dari kekalahan.

Seperti yang kita ketahui, tim yang sebelumnya telah mendapatkan gelar juara 2 kali berturut-turut di Mobile Legends Proessional League (MPL) Indonesia, tampaknya harus gagal dalam usaha yang ketiga.

Para fans RRQ sudah berharap besar agar tim ksatria kuning ini mampu mendapatkan gelar juara yang keempat di Season 7. Ada banyak sekali faktor-faktor yang disebutkan oleh para fans.

Nah, di sini, CEO nya sendiri yang langsung mengevaluasikan permainan tim mereka di Season 7 kemarin.

BACA JUGA: KB Komentari Rumor Antimage ke EVOS PH, Setuju?

Kata RRQ AP Soal Kegagalan RRQ di MPL ID Season 7!

Xin MPL ID Season 8

Percakapan RRQ AP di Planet Esports RevivaLTV 24 Juni 2021 kemarin, memberikan informasi dari pandangan AP soal kekalahan RRQ di Season 7 kemarin.

Setelah memenangkan Season 5 dan Season 6 secara berturut-turut, inilah pandangan sang CEO,

Season 7 itu menurut saya masa peralihan dan harus diakui masa peralihan kita tidak berjalan sebagaimana mestinya, tidak lancar.

Ya berimbas sama penampilan kita sebenernya. Sisi posiitifnya ya kita tahu masalah kita dimana, kemarin itu tertutupi dengan trofi,” jelas AP.

BACA JUGA: CEO Dewa United Esports Buka Suara Soal MPL ID Season 8

Dengan kekalahan tersebut, AP pun juga mengambil banyak sisi positif untuk para timnya, dalam sebuah percakapan ia juga mengatakan bahwa menang terus menerus juga tidak sehat.

Oleh karena itu pemain harus terus dilakukan riset, agar bisa dipilih pemain yang terbaik untuk bermain dalam Season tersebut.

Kita akhirnya bisa mengakui, masih lebih banyak yang lebih jago dari kita, masih banyak yang harus kita improve,” lanjut Pak AP.

BACA JUGA: Xin Akan Bermain di MPL ID Season 8? Ini Jawaban RRQ AP

[embedded content]

BACA JUGA: Renbo Ingin Satu Tim dengan Pemain RRQ dan ONIC Ini

AP juga menambahkan bahwa dari kemenangan 2 kali beruntun tersebut akhirnya bernyak pemain yang ‘lupa menginjak bumi’ sehingga akhirnya RRQ harus gugur lebih awal di playoffs.

Nah, kita bisa melihat ya sobat RevivaL, bahwa untuk tim sebesar RRQ yang telah sering mendapatkan juara, ternyata masih harus banyak yang dikembangkan lagi.

Dan disitulah mereka harus bisa mengoreksi diri sendiri agar tidak terjadi kesalahan yang sama untuk kedua kali lagi di Season 8 nanti.

Ikuti linimasa RevivaLTV di YouTube, Instagram, Facebook dan Revivalpedia untuk mendapatkan informasi-informasi terbaru seputar esports!

Editor: Rafdi Muhammad